Catatan kelas Akuntansi Syariah

by - Juli 31, 2018


Akuntansi syariah adalah salah satu mata kuliah yang ditempuh di semester 3(tiga). Pastinya yang kuliah masih belia, dan fresh.  Saya kutip dari sambutan di buku “akuntansi syariah di Indonesia”
“ilmu ekonomi Islam sudah lama berkembang, namun runtuhnya kekhalifahan Islam beberapa abad yang lalu, telah ikut mengubur ajaran, praktik dan juga kajian tentang ekonomi Islam” Tahun 1976 menjadi titik awal munculnyasemangat negara-negara islam untuk menggali kembali kekayaan intelektual umat Islam. Revolusi Islam di iran yang terjadipada tahun 1978 yang menghapuskan ‘bunga dalam perekonomian Iran turut memberi andil dalam memacu berbagai kajian tentang sistem ekonomi Islam.
Masih hangat dalam otak saya, buku yang berjudul “runtuhnya Khilafah” sebuah buku sejarah yang mengulas strategi barat dalam jangka pangjang untuk menghacurkan instituri digdaya Islam pada saat itu. Di tahun 1924 khilafah harus terusir dari istananya sendiri. Kita tahu , saat ini Amerika dengan sistem Kapitalisme sedang mencekeram dunia, walau terpaksa. Kaum muslimin terpaksa ikut permainan perekonomian yang berlaku. Salah satu dampaknya adalah akuntansi ala kapitalisme.
Ketika saya menempuh mata kuliah di S2 beberapa diskusi dan jurnal mulai mengkritisi akuntansi kapitalis. Dikatakan bahwa akuntansi yang ngikut kapitalis tak mampu menyediakan perhitungan islami, yang mempunyai ciri khas khusus. Dari studi kritis ini lahirlah akuntansi syariah.

Saya kutip kata sambutan guru besar tetap/peneliti inti departemen akuntansi FEUI : “ Kebutuhan yang tinggi tersebut telah disadari oleh ikatan akuntan indonesia yang melalui  dewan standar kuntansi keuangan mengembangkan  standart akuntansi keuangan syariah dengan melibatkan antara lain Dewan Syariah Nasional Majelis Ulama Indonesia”

Semoga semakin dengan umat Islam dengan ilmu –ilmunya, Umat Islam dengan kebangkitannya, umat Islam dengan petunjuk hidupnya yakni al Quran dan sunnah. Dan semoga rahmatan lil alamin dapat segera terwujud. Rahmat bagi semesta alam. Semesta alam yang menjalankan rahmat Allah, aturan Allah. Adakah yang lebih hebat dari aturan Allah.asilah
Buku yang saya pakai karangan Sri Nurhayati-wasilah tahun 2013 terbitan Salemba Empat.
Silabi yang saya pakai urut berdasarkan  daftar isi dari buku , yakni :
  • Pengantar Akuntansi Syariah 

akuntansi syariah dapat diartikan sebagai proses akuntansi atas transaksi-transaksi yang sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan Allah SWT, sehingga ketika mempelajari akuntansi syariah dibutuhkan pemahaman yang baik, mengenai  akuntansi juga tentang syariah Islam. Ada 2 alasan utama mengapa akuntansi syariah diperlukan yaitu: tuntunan untuk pelaksaanaan syariah dan  adanya kebutuhan akibat pesatnya perkembangan transaksi syariah

  • Islam dan  Syariah Islam

Islam adalah ideologi yang melahirkan aturan unik untuk mengatur pemeluknya. Islam bukan hanya ibadah ritual semata, melainkan ketundukan dan kepatuhan seorang hamba kepada pencipta secara kaffah (menyeluruh)untuk menggapai tangga/yang lebih tinggi  dan keselamatan
  • Sumber  Hukum Islam

Sumber Hukum Islam merupakan dasar untuk menilai apakah yang telah dilakukan manusia sesuai dengan syariah yang  di gariskan Allah SWT. Ada 4 hal yang dapat digunakan untuk mengambil hukum yaitu (1) Al-quran, (2) As-sunnah, (3) Ijmak, dan (4) Qiyas. Hukum-hukum alquran bersifat abadi, melintasi zaman, tempat dan budaya. Inilah keajaiban Islam tetap relevan diterapkan walau sampai akhir zaman.
  • Sistem keuangan  Syariah

Sistem keuangan Islam dilakukan untuk memenuhi maqashidus syariah bagian memelihara harta. Dalam menjalankan Sistem Keuangan Islam, faktor yang paling utama adalah adanya akad /kontrak/ transaksi yang sesuai dengan syariat Islam. Jika merujuk pada pelaksanaan Islam di zaman rosulullah dan khalifah sesudahnya, maka dapt kita lihat betapa negara ikut andil aktif dalam mengatur perekonomian, baik baitul mal terkait penerimaan keuangan dan pengeluaran Keuangan negara.
  • Kerangka Dasar Penyusunan dan Penyajian Laporan Keuangan syariah. Unsur-unsur laporan Keuangan adalah sebagai berikut
    • Komponen laporan keuangan yang mencerminkan kegiatan komersial yang terdiri atas laporan posisi kieuangan, laporan laba rugi, laporan arus kas, serta laporan perubahan ekuitas.
    • Komponen leporan keugangn yang mencerminkan kegiatan sosial, meliputi laporan sumber dana penggunaan dana zakat serta laporan sumber dan penggunaan dana kebajikan.
    • Komponen laporan keuangan lainnya mencerminkan kegiatan dan tanggung jawab khusus entitas syariah tersebut

Mengajar adalah passion saya, berfoto adalah adaptasi zaman 


Bab-bab selanjutnya membahas perlakuan akuntansi tiap transaksi yang telah diatur dalam PSAK yakni :  Akuntansi mudharobah (PSAK 105), Akuntansi Transaksi  Musyarokah (PSAK 106), Akuntansi transaksi   Murabahah  (PSAK 102), Akuntansi Transaksi Salam (PSAK 103), Akuntansi Transaksi Isthisna (PSAK 104),  Akuntansi Transaksi Ijarah dan IMBT (PSAK 107),
Akuntansi  lainnya seperti :
(a) sharf (jual beli mata uang asing),
(b) wadiah (titipan),
(c) al wakalah (agen)
(d) Al Kafalah (Jaminan)
(e) Qordhul Hasan (Dana Kebajikan)
(f) Al Hiwalah (Pengalihan)
(g) Rahn (Gadai) dan Rahn Tajsili

Di bab terakhir membahas Akuntansi  Produk  Jasa Syariah Zakat, Infaq, dan Shodaqah. Perintah Allah atas zakat mengandung hikmah luar biasa salah satunya menghindari kesenjangan sosial antara si kaya dan dhuafa, dengan mengoptimalkan zakat oleh negara. Penerimaan APBN bisa lebih besar dari pajak.

Ketertarikan mahasiswa mengenai akuntansi syariah sangat beragam. Saya menemukan banyak sekali mahasiswa yang antusias akan mata kuliah ini. Semua ilmu itu penting, tapi ilmu agama adalah dasar / hidup. Semoga dengan mempelajari mata kuliah akuntansi syariah menghadirkan syariah Islam sebagai aturan pakai manusia bukan hanya bacaan kitab tanpa pengalaman.  Allahuma aamin.

Sekian tulisan singkat catatan kelas, semoga bermanfaat ya.
with love,


You May Also Like

2 komentar

  1. Assalamaualaikum warohmatullah bu, saya dimas wahyu(1510421165), tugas saya tercantum dalam blog saya, http://dimaswahyudarmawan.blogspot.com/2018/08/tugas-akuntansi-syariah-soal-dan-jawaban.html?m=1
    Terimakasih bu, wassalamualaikum

    BalasHapus
  2. Assalamualaikum wr.wb, Bu saya Faqih Arifin (1410421063) saya telah menyelesaikan tugas saya di blog yang sudah saya buat https://faqiharifin25.blogspot.com/ .
    Terimakasih Bu,
    Wassalamualaikum wr.wb

    BalasHapus